Buah nanas merupakan buah tropis yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Namun sangat jarang orang tua memperkenalkan buah ini kepada sang anak padahal nanas sangat baik untuk kesehatan si kecil. karena mengandung vitamin dan mineral berupa kalium, mangan, magnesium, flavonoid, vitamin B6, vitamin C, asam folat, tiamin dan enzim bromelain. Kandungan nutrisi yang dimiliki buah ini sangat disayangkan jika si kecil tidak memperoleh manfaatnya. Untuk itu, sebagai orang tua sebaiknya menjadikan buah nanas sebagai salah satu buah yang dikonsumsi sehari-hari. Agar anak mendapatkan nutrisi seimbang dari buah nanas. Adapun manfaat buah nanas untu anak diantaranya ialah:

Mendukung Kinerja Pencernaan
Manfaat buah nanas yang pertama untuk si kecil ialah mendukung kinerja sistem pencernaannya, hal ini dikarenakan kandungan enzim bromelain yang terdapat pada nanas berperan sebagai protease atau enzim yang memecah molekul protein menjadi ukuran yang lebih kecil sehingga mudah dicerna. Selain memecah molekul protein menjadi lebih kecil, enzim protease juga berperan dalam melindungi saluran pencernaan agar terhindar dari infeksi bakteri jahat penyebab diare.

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Anak
Selain meningkatkan kinerja sistem pencernaan, manfaat nanas untuk anak selanjutnya ialah meningkatkan daya tahan tubuh, Hal ini dikaenakan nanas memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi di dalamnya, sehingga tidak ada salahnya jika menjadikan buah ini sebagai cemilan harian anak. Agar manfaat baiknya bisa didapatkan.
Menurunkan Resiko Cacingan
Ternyata buah nanas bisa menurunkan resiko cacingan,lho. fakanya terdapat dalam beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa nanas mampu membunuh cacing di dalam usus. Untuk itu, ketika si kecil mengalami cacingan, tidak perlu khawatir lagi karena Kamu bisa menjadikan nanas sebagai solusinya. Meskipun belum ada penelitian lebih lanjut. Tidak ada salahnya jika si kecil diberikan nanas untuk jadi cemilan hariannya, ya. Karena anak yang berusia 4-6 tahun cenderung cepat mengalami cacingan Selain menurunkan resiko cacingan buah ini juga bermanfaat melindungi anak dari paparan radikal bebas. Karena mengandung antioksidan yang tinggi.
Deikian manfaat buah nanas untuk anak, semoga bermanfaat.