
Bahan Kue Balck Forest:
Telur 6 butir
Gula 160 gram
Cake emulsi 16 gram
Tepung Terigu 90 gram
Coklat bubuk parrot black 25 gram
Susu bubuk 20 gram
Tepung Maizena 16 gram
Bakermix 150 gram
Bahan Filling Kue Black Forest:
Gula Pasir 50 gram
Air 1 Gelas Kecil
Rhum 25 gram

Bahan Cream Kue Black Forest:
Mentega putih 260 gram
Susu Kental Manis 3 Sachet
Dark Cerry 1 kaleng
Dark Coklat 300 gram

Proses Pembuatan:
Campur dan mixer semua bahan kecuali butter sampai mengembang.
Setelah mengembang masukkan butter yang sudah diencerkan
Setelah tercampur rata masukkan ke dalam 3 loyang ukuran 16 cm dan oven kurang lebih 25 menit hingga matang
Sambil menunggu kue matang buatlah Filling dengan cara memasak semua bahan hingga mengental dan meletup-letup dan dingin kan,
Untuk Cream penghias kue, kalian bisa kocok semua bahan hingga mengembang putih lalu jadikan cover kue
Setelah kue matang beri dark cherry, lalu cake lagi dan seterusnya sesudah tersusun 3 lalu balut dengan bahan balut dan beri dengan coklat serut, dan hias dengan red cherry.
Kue Black Forest siap isajikan.