Merantau atau pisah bersama keluarga merupakan keputusan yang cukup sulit terutama untuk melanjutkan pendidikan diluar daerah. Karena saat merantau akan banyak sekali ilustrasi yang muncul tentang suka duka yang akan dilalui, mulai dari rasa rindu rumah dan masakan mama, uang jajan habis sebelum waktunya, kehilangan momen berharga bersama keluarga dan teman, bahkan sakit saat berada dirantauan pun menjadi musibah besar, bagaimana tidak? Siapa yang ngurusin woy kalo keluarga jauh, hihihi.
Meskipun banyak dukanya menjadi anak rantauan memberikan banyak pelajaran baru juga, dengan merantau akan menjadikan kita pribadi yang lebih mandiri dan menghargai kerja keras orang tua demi pendidikan, kita bisa menemui circle yang baru, kita bisa menyadari bahwa menghasilkan uang saat kuliah bukanlah hal yang sulit dan dengan merantau kita juga akan mengetahui batasan diri sendiri.
Yang paling menyedihkan sih, ketika lebaran tapi gagal mudik entah karena uang untuk mudik belum ada ataupun hal lain. Disini nih kesedihan terbesar anak rantauan . gara-gara gagal mudik kita kehilangan momen kebersamaan bersama keluarga, tidak dapat menikmati ketupat dan opor buatan emak, tidak dapat bagian THR, tidak bisa bersenda gurau bareng temen-temen kampung, pokonya banyak banget hal-hal yang tak bisa dilakukan bersama keluarga.
Tapi meski begitu, jangan jadikan gagal mudik sebagai alasan untuk tidak melakukan kebersamaan bersama keluarga ya sahabat amigo, meski berjarak jauh kita bisa memeriahkan lebaran bersama keluarga dengan beberapa cara salah satunya dengan mengirimkan hadiah untuk keluarga, baik itu jajanan khas tempat kamu merantau ataupun baju lebaran dengan uang hasil jerih payahmu bekerja part time. Setelah kamu megirimi hadiah lakukanlah video call melalui aplikasi whats app agar kamu menyaksikan momen kebahagiaan orang tua saat membuka hadiah yang kamu berikan, ditengah kebahagiaan itu kamu harus selipkan permohonaaf maaf padanya tentang semua kesalahan yang diperbuat, meski hanya melalui video call tak mengurangi kebahagiaan yang dapat menjadi obat atas kerinduan pada orang tua, terlebih saat melihat mereka tampak sehat walafiat.
Jadi untuk kamu yang sedang dirantauan, meski gagal mudik jangan lewatkan lebaran dengan keluarga. Kamu bisa melakukan kebersamaan meski hanya melalui hadiah dan video call.